Gathering bertajuk Artist’s Cafe

UNTIDAR – Struktural Mahasiswa program studi (prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) angkatan 2019 menggelar acara gathering pada Jumat malam, (13/3). Acara yang bertajuk Artist's Cafe ini dilaksanakan di Balai Rukun Warga V Potrobangsan.

Acara ini dihadiri oleh para mahasiswa prodi PBI angkatan 2019. Tujuan utama diadakan acara ini adalah untuk meningkatkan solidaritas mahasiwa-mahasiswi prodi PBI serta agar lebih mengenal rekan-rekan sesama prodi. Acara ini dibuka dengan sambutan-sambutan dari beberapa ketua organisasi yaitu Ketua BEM KM UNTIDAR, Ketua BEM KM FKIP, Ketua English Department Student Association (EDSA), dan Ketua PBI angkatan 2019. 

Dalam sambutannya, Buyung Zulfanio, Ketua BEM KM UNTIDAR menyampaikan apresiasinya terhadap semangat para mahasiswa prodi PBI dalam menyelenggarakan acara ini. Selain itu, acara ini sangat brrguna untuk mempererat ikatan kekeluargaan antar mahasiswa prodi PBI.
“Harapannya dengan adanya acara ini semoga rekan-rekan mahasiswa PBI bisa menjadi pribadi yang lebih peka terhadap lingkungan sekitar serta peduli sesama,” ujar Alma Ina Octa Swasti, Ketua Panitia Gathering.

Acara ini dilanjutkan dengan suguhan penampilan dari para mahasiswa PBI serta stand up komedi oleh Komunitas Stand Up Comedi UNTIDAR dan Kota Magelang. Setelah itu, acara ini ditutup dengan ramah tamah.
“Tujuan acara ini menurut saya sangat positif yaitu mempererat hubungan mahasiswa PBI. 

Namun sangat disayangkan, para peserta acara tetap masih pada lingkarannya masing-masing. Mereka malah tidak menambah teman baru," keluh Dian Wahyu, salah satu peserta yang menghadiri acara gathering.

Reporter :
Sindi Dian Safiroh (MG1272)
Muhamad Laudy Armanda (MG1247)

Editor :
Naila

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama